Miras Oplosan yang Bikin Miris
Banyak Makan Korban, Jadi Trend di DaerahRabu, 26 Mei 2010 – 12:55 WIB
:TERKAIT Tuntutan ini, memang bisa membalikkan alur pikir waras. "Lha bagaimana, wong mereka itu sengaja minum miras, mereka itu orang foya-foya trus keracunan kok minta dibiayai negara," kata Mbah Samun seperti di kutip harian Radar Jogja mengomentari tuntutan warga di Salatiga itu.
Tetapi lain lagi dengan pendapat Santo Handojo. Koordinator FMSP Salatiga ini, berpendapat tragedi miras Salatiga yang merenggut nyawa 21 orang, dan ratusan orang lainnya klenger pada medio akhir April lalu merupakan tanggung jawab Pemkot setempat. Santo menilai, Pemkot lalai dan membiarkan peredaran miras oplosan secara bebas. "Karena itu, Pemkot Salatiga harus bertanggung jawab atas tragedi yang menimpa rakyatnya," kata Santo.