Misbakus Tidak Mau Remehkan Laskar Bung Karno
''Kami tidak boleh lengah. Mereka (PSBI) bisa saja mengejutkan kami. Apalagi, mereka juga diperkuat mantan pemain Persebaya,'' kata Solikin lagi.
Ya, mulai putaran kedua Liga 2, PSBI kedatangan Arif Ariyanto. Gelandang asal Klagen, Sidoarjo, itu memang pernah menjadi bagian dari Persebaya, tepatnya pada 2005-2010.
Namun, pemain baru tim berjuluk Laskar Bung Karno itu juga mendatangkan dua pemain lagi. Mereka adalah M. Ragil Badai dan Trio Pambudi.
Bahkan, Trio baru dipastikan berbaju PSBI kemarin. ''Dia (Trio) bisa bermain melawan Persebaya. Target kami tetap sama, yakni mencuri poin di sini (Surabaya),'' kata asisten manajer PSBI Hardiman Wahyunianto.
Arif mengaku tidak sabar untuk kembali merasakan hangatnya rumput dan atmosfer Bonek. Kali terakhir gelandang 32 tahun itu berbaju Persebaya saat main di LPI.
Dia juga menantikan head to head dengan Rendi Irwan, baik sebagai teman sejak kecil maupun partner di Persebaya.
Tetapi, Rendi dipastikan tidak jadi starter malam nanti. Kansnya sebagai pengganti juga tidak besar karena cedera lutut kirinya belum 100 persen pulih.
''Sangat disayangkan. Pasti warga kampun (Klagen) juga menyaksikan pertandingan besok (hari ini). Tapi, apapun itu, yang memutuskan adalah pelatih dan yang terbaik bagi Persebaya,'' papar Rendi.