Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Misteri Ketukan Pintu di Tengah Malam

Minggu, 22 Januari 2017 – 07:20 WIB
Misteri Ketukan Pintu di Tengah Malam - JPNN.COM
Mus, salah seorang warga Desa Sungai Ringin didampingi Kepala Dusun Kapuas, Iswahyudi menunjukkan jadwal jaga Siskamling, Sabtu (21/1). Foto: Abdu Syukri/Rakyat Kalbar/JPNN.com

“Sudah kita sampaikan ke RT untuk mengaktifkan roda malam atau Siskamling di daerah masing-masing,” ucap pria yang karib disapa Yudi itu.

Ia berharap Siskamling itu bisa dicontoh daerah lain. “Mudah-mudahan dengan adanya Siskamling ini, kasus ketukan pintu tidak ada lagi. Kalau pun masih ada, pelakunya bisa segera bisa ditangkap. Tapi kita juga minta warga agar tidak main hakim. Nanti kita serahkan ke polisi saja,” imbuh Yudi.

Ketua RT 009/RW 04, Desa Sungai Ringin, Sayful Bahri pun mengaku sudah menyusun jadwal ronda. “Rencananya mulai malam ini (tadi malam, red),” ucap pria yang akrab disapa Buyung itu.

Mendengar hal ini, Kapolsek Sekadau Hilir, Iptu Muhadi memastikan pihaknya tidak akan tinggal diam. “Kita melakukan penyelidikan,” ucap Muhadi.

Hanya saja, untuk teknis penyelidikannya, ia tidak memaparkan. “Yang jelas akan kita pantau terus. Kita juga apresiasi Kades yang sudah mengimbau warga mengaktifkan Siskamling itu,” tukasnya. (bdu)

 

Sudah beberapa pekan, warga Desa Sungai Ringin, Kecamatan Sekadau Hilir, Kabupaten Sekadau, Kalimantan Barat, diteror ketukan pintu tengah malam.

Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close