Misteri Suara Dentuman di Bali, Apa Sebenarnya? Ini Kata BMKG
Yang aneh, beberapa saksi malah menyatakan tidak terdengar dan terjadi ledakan dinamit di area Bendungan Tamblang.
Dramatisasi suara dentuman kian menjadi-jadi setelah sumber lain menyebut melihat meteor jatuh sebelum bunyi dentuman terjadi.
"Tetangga saya banyak yang melihat ada meteor jatuh, min. Setelah hilang ada suara ledakan. Banyak sih yang ngelihat," tulis akun @ditha_saputra di postingan Info Singaraja.
Pasca kehebohan suara dentuman yang membuat heboh Bali Minggu pagi, Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) langsung bereaksi.
Kabid Mitigasi Gempa Bumi dan Tsunami BMKG Daryono di akun twitter menyakini suara dentuman yang menghebohkan warga Buleleng bukan aktivitas gempa tektonik.
Pasalnya, dua sensos seismik lain yang lokasinya relative dekat tidak mencatat terjadinya aktivitas kegempaanya.
“Terkait adanya suara ledakan yang terjadi di Buleleng Bali, alat kami sensor seismik BMKG mencatat anomaly gelombang seismic sekitar pukul 02.27.17 UTC (10.27.17 Wita),” kata Daryono. (rb/mus/mus/JPR)