Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Mobil Desa Buatan Anak Bangsa Tembus Pasar Mancanegara

Selasa, 01 September 2020 – 03:25 WIB
Mobil Desa Buatan Anak Bangsa Tembus Pasar Mancanegara - JPNN.COM
AMMDeS tembus pasar mancanegara. Foto: dok for jpnn

jpnn.com, JAKARTA - Kiprah mobil desa KMW AMMDes atau Alat Mekanis Multiguna Pedesaan ternyata berhasil menembus pasar ekspor.

PT Senantiasa Makmur (SM) melalui PT Repindo Jagad Raya (RJR) melakukan ekspor KMW-AMMDes yang diproduksi oleh PT Kreasi Mandiri Wintor Indonesia (KMWI) ke Nigeria.

Aplikasi KMW-AMMDes yang telah diekspor ada beberapa macam model dan kegunaan.

Terdiri dari KMW-AMMDes Paddy Husker (Pengupas Padi), KMW-AMMDes Cassava Grinder (Penepung Singkong), dan KMW-AMMDes Garri Processor (Pengolah Garri).

Proses ekspor akan dilakukan secara bertahap dan berkesinambungan.

“Kami merasa bangga dengan diekspornya KMW-AMMDes ke Nigeria. Hal ini menjadi bukti bahwa produk dalam negeri hasil karya anak bangsa juga diminati di luar negeri,” ujar Direktur Utama RJR Dra. Ritha Ermuliana Manik dalam keterangan tertulis, Senin. 

Salah satu unit KMW-AMMDes yang diekspor adalah unit dengan aplikasi Garri Processor atau Pengolah Garri.

Garri merupakan makanan pokok di Nigeria yang terbuat dari singkong.

Mobil desa buatan anak bangsa, KMW-ANMDes berhasil menembus pasar mancanegara dengan negara tujuan Nigeria.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News