Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Moeldoko: Saya Bukan Jubir KPU

Jumat, 10 Januari 2020 – 14:06 WIB
Moeldoko: Saya Bukan Jubir KPU - JPNN.COM
Moeldoko. Foto: KSP

jpnn.com, JAKARTA - Kepala Staf Presiden (KSP) Moeldoko ogah menanggapi aksi OTT KPK yang menyasar Komisioner KPU Wahyu Setiawan, terkait kasus dugaan suap pengurusan PAW Caleg DPR dari PDI Perjuangan.

Moeldoko menolak untuk berkomentar dengan menyatakan dirinya bukan juru bicara (jubir) KPU.

"Saya bukan jubir KPU," jawab Moeldoko di Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat (10/1).

Saat ditanya pengaruh OTT KPK ini terhadap integritas KPU dalam pelaksanaan Pilkada Serentak 2020, Moeldoko menegaskan bahwa lembaga yang kini dipimpin Arief Budiman itu merupakan institusi yang independen.

"KPU itu kan independen. Dia punya rule sendiri. Sekali lagi saya bukan jubir KPU," tegas mantan ketua harian Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf ini.

Moeldoko juga tidak ingin persoalan yang menjerat Wahyu Setiawan dikaitkan dengan kinerja KPU dalam penyelenggaraan Pilpres 2019 lalu.

"Ah sudah lewat kok dibicarakan lagi," tandasnya. (fat/jpnn)

Moeldoko enggan menanggapi aksi OTT KPK yang menyasar Komisioner KPU Wahyu Setiawan, terkait kasus dugaan suap pengurusan PAW Caleg DPR dari PDI Perjuangan.

Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News