Momen Menyakitkan bagi Dewi Sandra
jpnn.com, JAKARTA - Memiliki momongan jadi satu harapan doa penyanyi Dewi Sandra dan suaminya, Agus Rahman. Ia pun mengaku sempat sakit hati saat ditanya seputar anak.
Apalagi di pernikahan ketiganya yang sudah berjalan enam tahun, belum juga dikaruniai anak.
“Kalau dulu ada (tanya soal anak), jadi momen yang menyakitkan banget. Tapi sekarang aku lebih banyakin doa-doa dan melakukan hal positif. Sekarang dibikin happy, enjoy,” tutur Dewi Sandra saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan.
Penyanyi yang dulu selalu tampil seksi itu hanya bisa bersabar untuk mengalihkan pikirannya. Ia juga mencoba berfikir positif dan mengambil hikmahnya.
“Memang disuruh pacaran dulu. Kalau punya anak, 24 jam sama anak. Nanti nggak bisa jalan-jalan lagi,” tukas Dewi.
“Kalau saya terus mengurung diri karena hal tersebut belum terjadi sama saya, tapi saya selalu melakukan hal yg positif. Terus berdoa dan berharap Insyaallah akan menjadi kenyataan, cuma itu aja," tambahnya ikhlas.
Diakui pemain film ‘Haji Backpacker itu’, ia tak pernah berhenti berdoa agar rumah tangganya diramaikan dengan kehadiran anak.
“Jangankan bulan puasa, every single day saya selalu berdoa. Tapi saya nggak mau mengatur keinginan Allah, kalau memang diridhoi biarlah terjadi di waktunya," tandasnya.(mg7/jpnn)