MotoGP Indonesia 2024: Francesco Bagnaia Mengaku Butuh Keberuntungan
jpnn.com - Francesco Bagnaia mengusung misi bangkit saat mengaspal di MotoGP Indonesia 2024.
Pembalap Ducati Lenovo itu menyambut balapan di Sirkuit Mandalika tidak dengan kondisi terbaik.
Bagnaia gagal finis di MotoGP Emilia Romagna 2024, pekan lalu. Rider asal Italia itu terjatuh ketika race tinggal menyisakan delapan lap lagi.
Alhasil, Bagnaia harus kehilangan poin penting dan membuatnya berjarak 24 poin dari Jorge Martin selaku pimpinan klasemen MotoGP 2024.
Bagi Bagnaia, tak misi selain bangkit pada race berikutnya di MotoGP Indonesia 2024.
Namun, Pecco sapaan Bagnaia- mengaku butuh sedikit keberuntungan untuk naik podium pertama di Sirkuit Mandalika.
"Kami akan kembali bekerja keras seperti biasa," ucap Bagnaia dilansir Crash.
"Kami mencoba untuk menang, tetapi kami juga butuh sedikit keberuntungan," sambung pembalap berusia 27 tahun itu.