Mourinho Ingin Jadi The Only One
Selasa, 14 Agustus 2012 – 09:14 WIB
MADRID—Tangan dingin pelatih berkebangsaan Portugal Jose Mourinho tak diragukan lagi. Maka tak heran jika media menjulukinya sebagai the Special One. Namun Mou—sebutan Mourinho—bersiap menambahkan satu gelar baru di depan namanya yakni The Only One. Yakni satu-satunya pelatih yang bisa memenangi tiga gelar juara di empat liga terbaik di Eropa. Yakni di Liga Inggris, Italia, Portugal dan Spanyol. Bahkan jika musim depan Mou berhasil membawa Real Madrid juara La Liga maka rekornya akan menjadi 2-2-2-2. Yakni dua kali juara Liga Spanyol, bersama Madrid, dua kali juara Liga Serie A bersama Inter Milan, dua kali juara Liga Inggris bersama Chelsea serta dua kali juara Liga Portugal bersama FC Porto.
‘’Seperti saya atau tidak, saya satu-satunya orang yang memenangkan tiga liga paling penting di dunia. Jadi selain The Special One, masyarakat harus mulai menyebut saya sebagai Only One,’’ ujar Mourinho dalam sebuah interview bersama saluran televisi Portugal, SIC, Senin (13/8).
Jika rekor 2-2-2-2 tersebut tercapai, maka pantaslah jika Mourinho disebut sebagai satu-satunya pelatih yang bisa memenangkan delapan gelar di empat kompetisi berbeda di Eropa. terlebih tiga kompetisi diantaranya merupakan yang terbaik di dunia saat ini.
MADRID—Tangan dingin pelatih berkebangsaan Portugal Jose Mourinho tak diragukan lagi. Maka tak heran jika media menjulukinya sebagai
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
BERITA LAINNYA
- Sepak Bola
Timnas Indonesia Gelar 1 Uji Coba Sebelum Piala AFF 2024
Jumat, 29 November 2024 – 07:26 WIB - Moto GP
Cara Valentino Rossi Menyulam Kebahagiaan Untuk Korban Banjir
Jumat, 29 November 2024 – 06:43 WIB - Sepak Bola
Reaksi Bojan Hodak Melihat Persib Bandung Imbang Melawan Port FC, Puas atau Kecewa?
Jumat, 29 November 2024 – 05:44 WIB - Sepak Bola
Carlo Ancelotti: Mbappe hanya Perlu Bekerja Keras, Terus Berjuang
Jumat, 29 November 2024 – 00:05 WIB
BERITA TERPOPULER
- Sepak Bola
Reaksi Bojan Hodak Melihat Persib Bandung Imbang Melawan Port FC, Puas atau Kecewa?
Jumat, 29 November 2024 – 05:44 WIB - Sepak Bola
Begini Syarat Persib Bandung Lulus ke 16 Besar AFC Champions League 2
Jumat, 29 November 2024 – 06:15 WIB - Pilkada
Jika Pilkada Jakarta 2 Putaran, RK-Suswono Berpeluang Menang
Jumat, 29 November 2024 – 04:45 WIB - Jogja Terkini
Jadwal KRL Jogja-Solo, Jumat 29 November 2024
Jumat, 29 November 2024 – 06:00 WIB - Pilkada
Pakar Prediksi Putaran Kedua Pilgub Jakarta Bakal Sengit
Jumat, 29 November 2024 – 05:10 WIB