Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

MPR: Reformasi Pelayanan Publik di Semua Sektor

Senin, 27 Maret 2017 – 17:54 WIB
MPR: Reformasi Pelayanan Publik di Semua Sektor - JPNN.COM
Ketua MPR Zulkifli Hasan menerima Ketua Ombudsman Republik Indonesia (ORI) Prof. Amzulian Rifai di kompleks Parlemen Jakarta, Senin (27/3). FOTO: Humas MPR RI

jpnn.com, JAKARTA - Ketua MPR Zulkifli Hasan mendukung penuh reformasi pelayanan publik dan pembenahan birokrasi di semua sektor pemerintahan dari pusat sampai ke daerah.

Ini disampaikannya saat menerima audiensi komisioner Ombudsman Republik Indonesia (ORI) di kompleks Parlemen Jakarta, Senin (27/3).

"Saya dukung penuh Ombudsman untuk terus mengawasi sekaligus meningkatkan reformasi pelayanan publik. Masyarakat terlayani dengan baik, pegawai pemerintah terjamin kesejahteraannya," kata Zulkifli.

Dalam audiensi itu delegasi ORI dipimpin langsung oleh ketuanya Prof. Amzulian Rifai, beserta anggota Ninik Rahayu dan Ahmad Suadi.

Pelayanan publik menurut Zulkifli sangat erat kaitannya dengan pemerintahan di daerah, karena mereka bersentuhan langsung dengan rakyat.

Karenanya, para kepala daerah diharapkan menjadi motor utama reformasi pelayanan publik tersebut. Sehingga, berbagai kebijakannya harus berpihak pada kepentingan masyarakat.

"Konstitusi menegaskan kepala daerah harus melayani rakyat. Membawa kesejahteraan untuk semua, bukan segelintir golongan saja," tegas dia.

Ketua Ombudsman Prof. Amzulian Rifai menyampaikan apresiasi dan terima kasihnya atas dukungan penuh MPR pada lembaga yang dia pimpin.

Ketua MPR Zulkifli Hasan mendukung penuh reformasi pelayanan publik dan pembenahan birokrasi di semua sektor pemerintahan dari pusat sampai ke daerah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close