MPS Ikut Nyatakan Mendukung JK-Win
Selasa, 05 Mei 2009 – 19:51 WIB
Ketua MPS Edi Joenardi, mengungkapkan bahwa pihaknya mendukung pasangan JK-Win, dengan alasan ekonomi akan menjadi lebih baik kalau pasangan ini terpilih. "Ekonomi akan lebih baik," kata Edi memberikan keterangan di Sate House Senayan, Jl Kebon Sirih, Jakarta, Selasa (5/5).
MPS pun mengaku tidak asal mendukung. Menurut mereka, investasi bakal lebih bergairah jika dipimpin oleh Presiden Jusuf Kalla dengan Wapres Wiranto. Edi yang dikenal sebagai pengusaha alat berat ini lantas mengemukakan fakta bahwa pada saat mereka (JK-Win) deklarasi, IHSG stabil dan indeks menguat. Itu artinya, pasar dan para investor menyambut baik deklarasi tersebut.