MR. DIY Sasar Pasar Lebih Luas
jpnn.com, JAKARTA - PT. Daya Intiguna Yasa Tbk (MDIY), atau lebih dikenal dengan brand MR. D.I.Y., memulai masa penawaran awal untuk proses penawaran umum perdana saham atau Initial Public Oering (IPO).
Tahapan ini berlangsung hingga 3 Desember 2024. Emiten dengan kode MDIY ini menawarkan 2.519.039.400 saham, jumlah ini mewakili 10% dari modal ditempatkan dan disetor setelah IPO.
Selama masa book building, harga saham ditawarkan dengan rentang Rp 1.650 hingga Rp 1.870 per saham.
Dari IPO ini MR. D.I.Y. berpotensi meraih dana hingga Rp4,71 triliun. MR. D.I.Y memiliki rencana pertumbuhan signikan dan ekspansi ambisius dalam waktu dekat.
“Salah satu target penggunaan dana adalah memperluas jaringan toko baru di berbagai wilayah, memastikan lebih banyak keluarga Indonesia dapat mengakses produk rumah tangga berkualitas dengan harga terjangkau,” ujar Presiden Direktur MR. D.I.Y., Edwin Cheah.
Strategi ekspansi yang agresif ini bertujuan memperkuat posisi perusahaan sebagai pemimpin pasar dalam sektor ritel rumah tangga.
Selain itu, membuat MR. D.I.Y. semakin dekat dengan pelanggan Indonesia, sehingga memungkinkan perusahaan memperluas penetrasi pasar dan melayani kebutuhan yang semakin beragam dari masyarakat.
Dari segi prospek bisnis, industri ritel non-grocery di Indonesia sangat menjanjikan.