M'sia Paling Sering Langgar Wilayah RI
Senin, 02 Maret 2009 – 16:57 WIB
"Untuk pelanggaran wilayah perbatasan perairan Indonesia, di perairan Kalimantan Timur dan seputar Laut Sulawesi telah terjadi 21 kali pelanggaran oleh Kapal Perang Malaysia dan senam kali oleh Kapal Polisi Maritim Malaysia. Sementara di perairan lainnya sebanyak tiga kali," beber Widodo.
Dalam raker yang juga dihadiri Menteri Pertahanan, Kepala BIN, Jaksa Agung, Panglima TNI dan Kapolri itu Widodo mengungkapkan, pelanggaran wilayah perbatasn udara paling banyak terjadi juga di wilayah Kalimantan Timur. "Selama 2008, terjadi 16 kali pelanggaran wilayah udara di Kaltim," sebut pensiunan TNI AL dengan empat bintang di pundak tersebut.