Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Mudik Penuh Pesona ke Surabaya, Ada Nasgor Jancuk

Inilah 10 tempat makanan yang wajib Anda kunjungi saat berada di Surabaya

Minggu, 25 Juni 2017 – 08:45 WIB
Mudik Penuh Pesona ke Surabaya, Ada Nasgor Jancuk - JPNN.COM
Menteri Pariwisata Arief Yahya. Foto: Kemenpar for JPNN.com

Inilah 10 tempat makanan yang wajib Anda kunjungi saat berada di Surabaya:

1. Bebek Goreng Sinjay Surabaya

Satu lagi salah satu wisata kuliner Surabaya paling maknyus yang pernah ada yakni Bebek Goreng Sinjay yang terkenal dengan gurihnya dan juga daging yang empuk, di tambah lagi rasa sambal yang sangat khas ala Bebek Goreng Sinjay bisa membuat lidah anda bergoyang nikmat.

Sedikit rasa segar bisa Anda dapatkan dalam sajian Bebek Goreng Sinjay ini dari irisan cabe merah dan mangga muda, jadi nantinya anda akan mendapatkan perpaduan rasa antara pedas dan kecut. Dengan harga sekitar Rp 23.000 saja anda sudah bisa mencoba gurihnya Bebek Goreng Sinjay yang terletak di Jalan Kapas Kampus ini, harga tersebut sudah temasuk nasi hangat dan teh segar juga.

2. Nasi Goreng Jancuk Surabaya

Tempat wisata kuliner di Surabaya yang wajib juga untuk anda kunjungi bila anda sedang berkunjung ke Kota Surabaya adalah Nasi Goreng Jancuk. Tempat kuliner ini sangat terkenal dengan porsinya yang sangat luar biasa banyak dan rasa yang sangat pedas, jadi sangat cocok bagi orang yang mempunyai selera pedas. Jika anda berminat untuk mencoba kuliner nasi goreng jancuk ini silahkan ke Jalan Pemuda 31-37, Surabaya. Satu porsi Nasi Goreng Jancuk ini bisa untuk 4 sampai 5 orang, jadi anda bisa patungan untuk harga berkisar Rp 99.000.

3. Tahu Campur Kalasan Surabaya

Rekomendasi tempat kuliner Surabaya yang berikutnya adalah Tahu Campur Kalasan. Dari dulu tahu campur adalah sebuah makanan yang banyak sekali penggemarnya, karena rasa dari campur ini tidak bisa dilupakan dalam sekejap saja. Perpaduan antara daging sapi, sop, perkedel, tahu goreng, selada, dan bahan-bahan yang lain tentu membuat lidah ingin mencobanya. Nah, Tahu Campur Kalasan ini Tahu Campur Kalasan ini di banderol dengan harga yang cukup murah yakni kisaran Rp 8.000 saja.

Kota Surabaya selain dikenal sebagai kota industri jasa dan perdagangan, juga terkenal dengan kuliner yang khas. Banyak sekali tempat kuliner di

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TAGS   Kemenpar 
BERITA LAINNYA