Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Muhammadiyah Berharap Anggito Bisa Beresi Keuangan Haji

Rabu, 27 Juni 2012 – 21:42 WIB
Muhammadiyah Berharap Anggito Bisa Beresi Keuangan Haji - JPNN.COM
JAKARTA - Pimpinan Pusat Muhammadiyah dipilihnya dosen Fakultas Ekonomi Universitas Gadjah Mada (UGM) Anggito Abimanyu sebagai Direktur Jenderal Penyelenggara Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama (Kemenag). Ketua PP Muhammadiyah, Din Syamsuddin berharap Anggito dengan pengalamannya sebagai mantan Kepala Badan Kebijakan Fiskal (BKF) Departemen Keuangan, dapat mengurus keuangan di Dirjen Haji, dengan pengalamannya yang telah lama berkecimpung di Kementerian Keuangan sebagai Kepala Badan Kebijakan Fiskal.

"Dalam penyelenggaraan dan pengelolaan haji, selama ini  cenderung bermasalah  dan tidak transparan. Maka dengan adanya dirjen haji yang mengetahui masalah keuangan,masalah anggaran, ini akan lebih penting," kata Din di Gedung Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Rabu (27/6).

Muhammadiyah, kata dia, juga berharap Anggito dapat membereskan sejumlah masalah dana jamaah haji yang kerap bermasalah. Termasuk menyelesaikan beberapa masalah penyelenggaraan haji sepanjang tahun 2011 seperti masalah pemondokan, katering, transportasi darat, pelayanan kesehatan, serta pengorganisasian penyelenggaraan ibadah haji. Permasalahan ini ditemukan tim pengawas pelaksanaan ibadah haji tahun 1432 H/2011 dari Komisi VIII DPR RI.

"Mudah-mudahan pak Anggito bisa bekerja. Kami berharap bisa membereskan dana-dana jamaah sesuai amanat umat. Jangan lah disalahgunakan, karena itu menjadi dosa besar," tutur Din.

JAKARTA - Pimpinan Pusat Muhammadiyah dipilihnya dosen Fakultas Ekonomi Universitas Gadjah Mada (UGM) Anggito Abimanyu sebagai Direktur Jenderal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News