Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

MUI Blusukan ke Ponpes Periksa Protokol Kesehatan Covid-19

Sabtu, 24 Oktober 2020 – 20:36 WIB
MUI Blusukan ke Ponpes Periksa Protokol Kesehatan Covid-19 - JPNN.COM
MUI Kabupaten Bogor saat meninjau protokol kesehatan di Pondok Pesantren Darussalam, Ciomas Kabupaten Bogor, Sabtu (24/10). Foto: ANTARA/M Fikri Setiawan

"Di tengah kondisi pandemi COVID-19, santri di pesantren agar senantiasa memiliki perilaku PHBS (pola hidup sehat dan bersih) serta menerapkan protokol kesehatan dalam setiap aktivitas sehingga akan terhindar dari penularan COVID-19," kata Ade.

Menurutnya, langkah awal kampanye protokol kesehatan di pondok pesantren se-Kabupaten Bogor ini dilakukan dengan membentuk satgas COVID-19 di masing-masing pondok pesantren.

Satgas COVID-19 di setiap pondok pesantren ini berfungsi mengawasi potensi hilir mudik para santri, baik di area pondok pesantren maupun luar pondok.

Ketua Satgas COVID-19 Kabupaten Bogor itu mencatat sudah ada empat pondok pesantren di wilayahnya yang menjadi klaster penularan COVID-19.

Empat pondok pesantren tersebut berlokasi di tiga kecamatan, yaitu Cigombong, Gunungputri, dan Leuwiliang. (ant/jpnn)

MUI Kabupaten Bogor juga memastikan bahwa penghuni pondok pesantren tidak hilir mudik ataupun dikunjungi keluarga.

Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News