Mulai Bidik Ruang Angkasa, Tiongkok Rencanakan 40 Peluncuran Tahun Ini
jpnn.com, BEIJING - Tiongkok mulai membidik ruang angkasa sebagai sasaran eksplorasi selanjutnya. Negeri Tirai Bambu itu merencanakan lebih dari 40 misi luar angkasa tahun ini.
CASC mengungkapkan, misi luar angkasa tahun ini di antaranya peluncuran wahana penjelajah Mars pertama Tiongkok, wahana penjelajah Bulan Chang'e-5 dan program eksplorasi Bulan terbaru. Beijing juga merencanakan penyelesaian konstelasi Sistem Satelit Navigasi BeiDou.
Masih menurut CASC, tiga tipe roket pengangkut baru, yakni Long March-5B, Long March-7A, dan Long March-8, akan melakukan penerbangan perdananya pada 2020.
Selain itu, beberapa satelit komersial seperti satelit APSTAR-6D dan satelit eksperimen untuk pembangunan internet satelit juga akan diluncurkan.
Ketua Dewan CASC Wu Yansheng mengatakan perusahaannya telah menyelesaikan 27 peluncuran pada 2019 dan berhasil mengirimkan 66 satelit ke luar angkasa.
Jumlah peluncuran antariksa Tiongkok dalam dua tahun terakhir berada di peringkat pertama di dunia. Beberapa tugas utama pada 2020 akan mendatangkan tantangan maupun peluang bagi CASC. (Xinhua/ant/dil/jpnn)