Mulai Cemaskan Penerus Dalai Lama
Minggu, 14 Maret 2010 – 06:49 WIB
Pada 1995, Gedhun Choeki Nyima yang ditunjuk Dalai Lama sebagai Panchen Lama (orang kedua terpenting dalam hierarki kepemimpinan Tibet, Red) tiba-tiba raib. Kuat dugaan, Tiongkok menculik bocah enam tahun itu dan menyekapnya hingga kini. Apalagi, Beijing kemudian menunjuk bocah enam tahun lainnya sebagai Panchen Lama versi mereka.
Kini mungkin hanya Karmapa Lama yang jadi tumpuan asa warga Tibet sepeninggal Dalai Lama nanti. Karmala Lama yang ke-17 sekarang ini baru berusia 17 tahun dan dikenal memiliki wawasan luas.
Pria kelahiran Kham, Tibet, yang juga tinggal di India itu memiliki visi perjuangan sama dengan Dalai Lama, yaitu jalur tengah. Artinya, otonomi luas, termasuk kekuasaan di sektor pertahanan dan luar negeri, tapi tetap di bawah Tiongkok.