Muller Kandidat Pemain Muda Terbaik
Sabtu, 10 Juli 2010 – 15:13 WIB
Dua pesaing Muller, Giovani dos Santos dan Andre Ayew, sepertinya sulit bersaing, karena selain tidak bisa mencetak gol sebanyak Muller, kedua pemain itu juga tidak bisa membawa timnya melaju lebih jauh dari Jerman. Ghana tersingkir di babak delapan besar, bahkan Meksiko hanya bisa melaju hingga babak 16 besar.
Jika Thomas Muller yang terpilih menjadi pemain muda terbaik Piala Dunia 2010, itu artinya dia meneruskan prestasi seniornya, Lukas Podolski, yang dinobatkan meraih gelar serupa pada Piala Dunia 2006 Jerman. Sebelumnya, hanya ada satu pemain Jerman yang mendapatkan predikat pemain muda terbaik, yaitu Franz Beckenbauer di Piala Dunia 1966.
Muller sendiri memilih merendah, meski terpilih sebagai salah satu kandidat pemain muda terbaik Piala Dunia 2010. Pemain Bayern Mucnhen itu mengaku tersanjung skill-nya diakui. "Saya merasa tersanjung terpilih menjadi salah satu nominator. Ini adalah pengakuan pengakuan luar biasa terhadap kerja keras yang sudah saya lakukan," ujar Muller, seperti dilansir Reuters.