Mursi Skakmat Militer Mesir
Perintahkan Parlemen Aktif Kembali, MA Nilai Putusan Pembubaran FinalSelasa, 10 Juli 2012 – 05:20 WIB
Langkah Mursi juga menyulut kekhawatiran kelompok sayap kiri. Untuk membentuk pemerintahan baru, presiden dinilai membutuhkan dukungan penuh militer yang selama lebih dari tiga dekade terakhir berkuasa di berbagai sektor negeri tersebut.
"Di setiap negara demokrasi dan semacamnya, seorang presiden tidak boleh menyepelekan hukum. Suka atau tidak, Mursi seharusnya tetap menghargai putusan lembaga yudikatif (MA)," ujar Rifaat al-Said, pimpinan partai sayap kiri Al-Tagammu, dalam wawancara dengan sebuah stasiun televisi Mesir.
Sedangkan pakar politik Mohamed Khalil menilai kontroversi perihal dekrit presiden itu sebagai bibit awal konflik baru di Mesir. (AP/AFP/RTR/hep/dwi)