Nadal Kembali ke Dua Besar
Selasa, 20 Agustus 2013 – 07:25 WIB
"Menang secara beruntun jadi hal yang sulit. Ini jadi ujian yang bagus bagi kondisi fisik dan permainan hingga pada batasnya. Butuh 100 persen untuk mendapatkan fokus selama dua pekan dan bermain tiap hari," tegasnya.
Jika kemenangannya di Montreal tak memberinya perbaikan peringkat ATP (Asosiasi Tenis Putra), Nadal mendapatkan bonus besar dari Cincinnati masters. Berdasarkan perhitungan poin, dia sudah melampaui perolehan posisi ketiga David Ferrer (Spanyol) dan Andy Murray (Inggris Raya). Itu artinya, pekan ini Nadal sudah akan bertengger di posisi kedua ATP, di bawah Novak Djokovic (Serbia).
Nadal menegaskan tak terlalu memusingkan perbaikan peringkat itu. Dia lebih memikirkan untuk mendapatkan fokus yang baik saat bersaing di AS Terbuka pekan depan.