Nadiem Makarim Beri Garansi RUU Sisdiknas Menguntungkan Seluruh Guru di Indonesia
![Nadiem Makarim Beri Garansi RUU Sisdiknas Menguntungkan Seluruh Guru di Indonesia Nadiem Makarim Beri Garansi RUU Sisdiknas Menguntungkan Seluruh Guru di Indonesia - JPNN.COM](https://image.jpnn.com/resize/570x380-80/arsip/normal/2022/09/15/mendikbudristek-nadiem-makarim-memberikan-garansi-bahwa-ruu-c0hd.jpg)
Lebih lanjut, Menteri Nadiem juga mengungkapkan bahwa RUU Sisdiknas mendorong terwujudnya kesetaraan antara guru berstatus aparatur sipil negara (ASN) maupun non-ASN.
Bilamana jaminan penghasilan layak bagi guru berstatus ASN, baik PNS maupun pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) mengikuti aturan dalam UU ASN, maka bagi guru non-ASN atau yang berada di sekolah swasta akan mendapatkan penghasilan sesuai standar UU Ketenagakerjaan.
"Pemerintah akan hadir dengan anggaran tambahan kepada yayasan-yayasan dan sekolah-sekolah swasta,” ungkap Nadiem.
Melalui peningkatan subsidi kepada sekolah swasta ini, diharapkan kesejahteraan guru-gurunya yang dimandatkan Undang-Undang Ketenagakerjaan dapat terwujud.
Baca Juga: Tindakan Eko Kuntadhi Dinilai Penistaan Agama, Chandra: Harus Diproses Hukum
"Kami akan pastikan bahwa yang diprioritaskan adalah upah yang layak bagi guru-guru swasta," ucapnya.
Jika tidak, kata Nadiem, akan diberikan sanksi, termasuk penahanan dana bantuan operasional sekolah (BOS). Hal itu sekaligus garansi dari Kemendikburistek untuk sekolah-sekolah swasta.
"Tak mau menunggu lama, pemerintah juga sedang menyiapkan draf aturan turunannya agar siap diterbitkan segera setelah RUU Sisdiknas disahkan," ucap Nadiem Makarim. (esy/jpnn)