Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Napoli Dipaksa Bekerja Keras Untuk Lolos Perempat Final Piala Italia

Kamis, 14 Januari 2021 – 11:20 WIB
Napoli Dipaksa Bekerja Keras Untuk Lolos Perempat Final Piala Italia - JPNN.COM
Para pemain Napoli merayakan gol yang dicetak Giovanni Di Lorenzo (kiri) pada pertandingan Piala Italia melawan Empoli yang dimainkan di Stadion Diego Armando Maradona, Naples, Rabu (13/1/2021). (ANTARA/IPA/Sipa USA/Reuters).

jpnn.com, ITALIA - Napoli benar-benar dipaksa bekerja keras untuk dapat menaklukkan tim Serie B Empoli pada laga 16 besar Piala Italia yang dimainkan di Stadion Diego Armando Maradona, Naples, Kamis (14/1) WIB.

Hasilnya, Napoli mampu menaklukkan Empoli dengan skor akhir 3-2.

Partenopei memimpin terlebih dahulu melalui gol Giovanni Di Lorenzo pada menit ke-18, sebelum Nedim Bajrami menyamakan kedudukan pada menit ke-33.

Hirving Lozano merestorasi keunggulan Napoli pada menit ke-38 dan Bajrami kembali menyamakan kedudukan untuk tim tamu pada menit ke-68.

Napoli baru mampu memastikan kemenangan berkat gol Andrea Petagna pada menit ke-77, demikian catatan laman resmi FIGC.

Pada babak perempat final, Napoli akan bertemu AS Roma atau Spezia.

Empoli harus bermain tanpa didampingi pelatih Alessio Dionisi dan tiga pemain utamanya, yakni Leonardo Mancuso, Roberto Pirrello, dan Szymin Zurkowski.

Keempat orang itu diwajibkan menjalani isolasi beberapa jam sebelum pertandingan, karena melakukan kontak dengan orang yang positif COVID-19.

Napoli dipaksa bekerja keras untuk dapat lolos perempat final Piala Italia. Kerja Keras itu akhirnya membuahkan hasil.

Sumber ANTARA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News