Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Nasihati Mayjen Dudung, Ustaz Fahmi Salim Kutip Al Imran 159

Kamis, 26 November 2020 – 23:50 WIB
Nasihati Mayjen Dudung, Ustaz Fahmi Salim Kutip Al Imran 159 - JPNN.COM
Pangdam Jaya Mayjen TNI Dudung Abdurachman. Foto: Antara

“Inisiasi Pangdam untuk mendengarkan pandangan tokoh umat kami apresiasi karena telah membuka saluran komunikasi publik, terutama statemen Pangdam yang menyatakan FPI dan HRS bukan musuh,” katanya.

Ustaz Fahmi juga berharap agar tidak terjadi kesimpangsiuran informasi mengenai pertemuan para tokoh Islam dengan Pangdam Jaya tersebut.

Justru pertemuan itu harus dimaknai sebagai upaya awal untuk memulai dialog sehingga pemerintah dan masyarakat bersama tokoh agama bersinergi, bergandengan tangan, dan bergotong rotong  melawan penyebaran Covid-19.

Menurut dia, fokus pemerintah dan seluruh kekuatan bangsa mengatasi pandemi dan dampak ekonomi penting.

Di antaranya, bagaimana mengatasi adanya 2,67 juta warga yang menjadi pengangguran baru akibat resesi ekonomi.

Hal itu merujuk pada pernyataan Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati dalam sebuah konferensi pers di Jakarta, Senin (23/11).

SMI mengungkapkan, jumlah pengangguran di Indonesia naik dari 7,1 juta orang menjadi 9,77 juta orang atau dari 5,23 persen ke 7,07 persen. (esy/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:

Wakil Ketua Komisi Dakwah Majelis Ulama Indonesia Ustaz Fahmi Salim mengungkapkan memberikan nasihat kepada pangdam jaya saat acara ngopi bareng pangdam

Redaktur : Adil
Reporter : Adil, Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close