Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Nasionalisme Milenial, AMPI-TNI AD Gelar Lomba Mobile Legend

Senin, 27 November 2017 – 08:38 WIB
Nasionalisme Milenial, AMPI-TNI AD Gelar Lomba Mobile Legend - JPNN.COM
Ketua Umum DPP AMPI, Dito Ariotedjo (paling kanan), Wakaster KSAD Brigjen TNI Dudung Abdurachman (dua dari kanan), bersama tim RRQ. Foto: for JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Ormas AMPI Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) menggandeng TNI AD untuk menggelar lomba game online, Mobile Legend.

Ya, game online yang sedang ramai di kalangan anak muda atau biasa disebut generasi millenials ini dijadikan sarana sosialisasi untuk menumbuhkan jiwa nasionalisme.

Kerja sama AMPI dan TNI-AD ini bertemakan Millenial’s Nationalism. Konsep acaranya selain lomba Mobile Legend juga diadakan kompetisi video dan komik di media sosial instagram.

Ketua Umum DPP AMPI, Dito Ariotedjo mengatakan bahwa kegiatan-kegiatan yang akan dilakukan AMPI saat ini bertujuan untuk menumbuhkan semangat nasionalisme generasi muda atau generasi millennials.

“Melalui acara ini AMPI ingin mendorong pemuda untuk selalu berani melakukan perubahan-perubahan positif, demi tumbuhnya rasa nasionalisme dan kecintaan pemuda terhadap NKRI," kata Dito melalui keterangan tertulisnya, Minggu (26/11).

Dito mengungkapkan, setiap orang apalagi anak muda mempunyai cara masing-masing dalam menunjukkan semangat nasionalisme. Tidak harus dengan angkat senjata atau teriakan-teriakan, tetapi nasionalisme bisa tumbuh dan berkembang dari kreativitas dan pemikiran mereka.

"Cara menuangkannya lewat karya yang bermacam-macam. Sekecil apapun itu, jika untuk cintanya bangsa akan menjadi sesuatu yang besar” terang Dito, yang juga Ketua Umum AMPI termuda sepanjang sejarah.

“Hari ini AMPI menjawab tantangan tersebut dengan menjadi wadah anak-anak muda yang kreatif ini menyalurkan nasionalismenya dalam karya-karya kreatif mereka. Ini sebagai bagian dari bentuk visi AMPI yaitu Inovasi, solusi, inspirasi," imbuh Dito.

Tim RRQ berhasil menjadi juara dan berhak mendapatkan piala dan uang pembinaan sebesar Rp 10 juta dari AMPI-TNI AD.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News