Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Natal dan Tahun Baru, Jumlah Penumpang Diprediksi Melonjak Segini

Jumat, 25 November 2016 – 02:26 WIB
Natal dan Tahun Baru, Jumlah Penumpang Diprediksi Melonjak Segini - JPNN.COM
Ilustrasi. Foto dok JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - PT Kereta Api Indonesia (KAI) menetapkan masa angkutan Natal 2016 & Tahun Baru 2017 selama 17 hari.

Yakni mulai 23 Desember 2016 - 8 Januari 2017. Sepanjang periode itu, penumpang yang menggunakan jasa angkutan KA di Daop 1 Jakarta diprediksi akan mengalami lonjakan penumpang.

"Terjadi kenaikan volume penumpang sebesar 6 persen dibandingkan masa angkutan Nataru 2015/2016, dari 1.213.640 penumpang menjadi 1.288.153 penumpang," ujar EVP Daop 1 John Roberto.

Selain itu, Daop I juga menambah 11 KA. Jumlah itu menjadi bagian dari total 13 KA tambahan yang dioperasikan KAI di berbagai wilayah operasional.

Dengan adanya tambahan KA tersebut, maka total kapasitas yang disediakan sebanyak 34.144 seat per hari.

"Jumlah itu meningkat 21 persen dari tahun lalu sebesar 28 ribu seat per hari," katanya.(chi/jpnn)

JAKARTA - PT Kereta Api Indonesia (KAI) menetapkan masa angkutan Natal 2016 & Tahun Baru 2017 selama 17 hari. Yakni mulai 23 Desember 2016 -

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close