Nelayan Demo, Jejerkan Perahu
Senin, 14 Desember 2009 – 13:12 WIB
Marthen Manoppo, salah satu nelayan mengatakan harapannya agar pemerintah dapat mendengar keluh kesah mereka. "Tempat kami untuk menggantungkan hidup di laut sudah terganggu dengan banyaknya reklamasi," ujarnya.
Florens Lungkang, salah satu nelayan berharap pemerintah lebih bijak dalam menyikapi masalah masyarakat kecil, termasuk nelayan. "Kasihan ikan yang di laut tidak ada tempat lagi untuk bermain karena sudah ditutupi tembok," katanya. "Kami berharap, pemerintah dapat menghentikan pengkaplingan dan zonasi kawasaan pesisir dan laut," tambah Yos Sasela, nelayan lainnya.(cia/fuz)