Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Nicky Hayden Partner Baru Casey Stoner

Kamis, 16 Oktober 2008 – 18:25 WIB
Nicky Hayden Partner Baru Casey Stoner - JPNN.COM
Stoner yakin bahwa kerja sama dengan Hayden akan lebih baik ketimbang Melandri. Hingga balapan terakhir Melandri gagal menunjukkan kemampuan terbaiknya seperti musim lalu. Selain merasa pendapatnya didengar oleh timnya, Stoner mengungkapkan banyak faktor yang membuatnya senang dengan kehadiran pembalap Amerika Serikat (AS) tersebut.

"Kami bicara dengan bahasa yang sama dan memiliki ketertarikan sama dalam hidup. Mentalitas kami pun sama. Saya punya rasa hormat yang besar kepadanya," terangnya.

Lebih lanjut, Stoner menjelaskan bahwa kedatangan Hayden akan memengaruhi atmosfer dalam tim. Selama ini terasa ada tembok yang memisahkan antara dia dengan Melandri. Namun, sekarang Stoner berharap hal tersebut akan hilang dengan kedatangan Hayden.

"Itu (tembok, Red) seharusnya tak ada, tidak dibutuhkan oleh tim dan membuat pembalap saling terpisah. Kami harus lebih terbuka dan mendukung. Saya kira, kami akan berbeda dengan Hayden. Saya ingin bekerja dan melangkah bersama dengannya. Kami akan mendapatkan kerja bagus dengan itu," ucapnya. (ady/ang)

SEPANG - Casey Stoner dipastikan mendapatkan partner baru untuk musim 2009. Nicky Hayden akan menggantikan Marco Melandri yang kontraknya tak diperpanjang

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News