Nih, Beberapa Nama Caleg dari PDIP Berpeluang Besar ke Senayan
Sementara itu, Ketua DPD PDIP Bali, Wayan Koster tengah semringah dengan tingkat perolehan suara pemilihan presiden (pilpres) dan pemilihan legislatif (pileg) dalam pemilu kali ini.
Terlebih dalam pilpres, Bali memberi kontribusi besar bagi perolehan suara pasangan capres-cawapres nomor urut 01, Joko Widodo-Ma’ruf Amin (Jokowi-Amin). Tingkat perolehannya pun terbilang “di atas angin”. Di kisaran 90 persen. Melampaui target yang ditentukan semula. Yakni di kisaran 85 persen.
Roman muka bahagia itu dia tunjukkan usai memberikan keterangan pers dalam kapasitasnya sebagai Gubernur Bali terkait pelaksanaan Pemilu 2019 yang berjalan aman dan lancar.
Bahkan dia mengaku malam hari setelah pencoblosan, dia mengaku tidur nyenyak. “Dari dua hari lalu sudah good feeling. Wah dapat nih kayaknya,” aku Koster di rumah dinasnya, Jaya Sabha, Kamis (18/4).
Terlepas dari itu, Koster yang kemarin didampingi Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati (Cok Ace) selaku Wakil Gubernur Bali menyampaikan terima kasih kepada masyarakat yang sudah mendukung pasangan Jokowi-Amin. Meskipun belum didukung data resmi dari penghitungan KPU.
BACA JUGA: Dituding Curi Suara, Caleg Perindo Dipukul Teman Sendiri
“Tentu kita harus menunggu penghitungan resmi dari KPU. Yang ada sekarang ini kan indikasi. Tapi pengalaman kita secara empiris hasil quick count itu juga mengggambarkan apa yang akan dihitung secara formal oleh KPU,” sebutnya.
Selain signifikan dalam pemilihan presiden, dia juga mengklaim situasi perolehan yang sama pada pemilihan legislatif. Bahkan menurutnya, PDIP berpotensi memperoleh enam kursi sesuai DPR RI.