Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com
23 Tahun Mengenang Nike Ardilla

Nike Ardilla Jadi Ikon Kota Ciamis

Sabtu, 17 Maret 2018 – 08:15 WIB
Nike Ardilla Jadi Ikon Kota Ciamis - JPNN.COM
Senyum manis Nike Ardilla semasa hidupnya. Foto: Instagram/nikeardillaofficial

jpnn.com, JAKARTA - Sosok Raden Rara Nike Ratnadilla Kusnadi atau lebih dikenal Nike Ardilla sudah menjadi ikon wisata daerah Ciamis, Jawa Barat.

Apalagi, dua kali dalam setahun, ribuan penggemar Nike Ardilla menyambangi Ciamis sekadar ziarah ataupun bersilaturahmi ke rumah orang tua Nike Ardilla.

Hal itu yang mendorong pemerintah setempat memberikan dukungan untuk Nike Ardilla Fans Club (NAFC) dalam kegiatan Haul ke 23 Sang Bintang Kehidupan Nike Ardilla.

Nike Ardilla Jadi Ikon Kota Ciamis

Menurut ketua NAFC Emma Amrin, sudah dua tahun terakhir Pemda setempat memberi dukungan untuk kegiatan tahunan itu.

“Alhamduillah, sudah dua tahun terakhir ini kegiatan NAFC mendapat perhatian pemerintah daerah setempat. Karena Nike Ardilla itu seperti sudah menjadi ikon Ciamis,” tutur Emma pada jpnn.com, Sabtu (17/3).

Lanjut Emma, dukungan yang diberikan pemerintah setempat sangat diapresiasi para penggemar setia penyanyi yang dijuluki lady rocker semasa hidupnya itu.

“Sekaligus mempromosikan tempat wisata di sana juga. Penggemar Nike Ardilla itu kan ribuan,” tukas Emma.

Sosok Raden Rara Nike Ratnadilla Kusnadi atau lebih dikenal Nike Ardilla sudah menjadi ikon wisata daerah Ciamis.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close