Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

NoizeKilla, Proyek Terbaru Bhismo KunoKini Merilis Lagu Perdana

Sabtu, 12 Februari 2022 – 20:02 WIB
NoizeKilla, Proyek Terbaru Bhismo KunoKini Merilis Lagu Perdana - JPNN.COM
NoizeKilla. Foto: Dok. Demajors

Untuk memperkuat pesan yang disampaikan secara visual, NoizeKilla menghadirkan sang istri sebagai model artwork.

Dia juga memercayakan pemotretan dan lukisan tubuh kepasa Gabriela Dapena sebagai bagian dari kerjasama Khe! Entertainment dan The Produksi.

NoizeKilla kini berada di bawah naungan manajemen DansaDansa.

Dalam perjalanannya, NoizeKilla menjadi identitas musik baru hasil eksplorasi beragam warna musik yang selama ini berada di luar pakem kebiasaan yang digugus Bhismo bersama band KunoKini.

NoizeKilla mendeskripsikan musiknya sebagai IndoBeatPop, sebuah persembahan bunyi Nusantara kepada pasar global.

"Saya tidak ingin bermain aman di dalam kotak yang sudah ada, ingin lebih unik namun mudah dicerna dan memberikan pengalaman berbeda kepada pendengar musik," beber NoizeKilla.

Lagu Shuckleford Song dari NoizeKilla dirilis melalui label rekaman Demajors bekerja sama dengan DansaDansa manajemen pada 14 Februari 2022. (ded/jpnn)

NoizeKilla, sebuah evolusi musik dari Bhismo 'KunoKini' merilis lagu baru bertajuk 'Shuckleford Song'.

Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News