Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Norman jadi Polisi Lagi

Sabtu, 07 Januari 2012 – 05:22 WIB
Norman jadi Polisi Lagi - JPNN.COM
Norman menceritakan bahwa dirinya tidak tahu tujuannya ketika diajak ke Jakarta. Dia hanya mengikuti. "Saya nggak tahu kalau ternyata saya datang untuk main film," ujarnya. Saat tiba di lokasi syuting, dia langsung diberi naskah. "Saya dikasih tahu, kamu main ini. Hah, main apa" Mereka bilang, ikut saja dulu," imbuhnya.

Meski tanpa latihan dan persiapan matang, akting Norman dalam film itu cukup natural. Dia menguasai dasar dan gerak-gerik sebagai seorang intel selama menjadi polisi. "Kan saya pernah dapat dari pendidikan," terangnya. Film tersebut merupakan kemunculan kedua Norman di dunia akting. Sebelumnya, dia main FTV dengan Astrid Tiar sebagai pemeran utama.

Norman menyatakan bahwa honor main film hanya bisa buat jajan. Sebab, honornya saat main FTV lebih besar. Bermain dengan aktor yang lebih senior, dia sering diminta untuk bernyanyi. Sampai-sampai, dia tidak sempat berguru akting pada mereka. Dia masih malu mengobrol. Paling, dia hanya nongkrong bareng dengan mereka saat makan.

Saat ditanya apakah akan memilih akting atau bernyanyi, Norman menjawab akan memanfaatkan sebaik-baiknya kesempatan yang datang. Apalagi, sekarang dia full jadi entertainer. "Sekarang fokus menyanyi sama miniseri. Karena sudah terjun ke dunia hiburan, saya akan gunakan kesempatan itu," katanya. (jan/c12/any)

JAKARTA - Norman Kamaru memang diberhentikan dengan tidak hormat oleh kepolisian, tempatnya mengabdi sebelum terjun ke dunia hiburan. Namun, itu

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close