Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Nuansa Samba Iringi Kedatangan Trofi Piala Dunia

Selasa, 07 Januari 2014 – 03:19 WIB
Nuansa Samba Iringi Kedatangan Trofi Piala Dunia - JPNN.COM
Presiden Direktur Coca-Cola Indonesia Martin Gil (tengah), Duta FIFA Dwight Yorke (kanan) dani Annamaria Gazda (Coca Cola Global) memamerkan Trofi Piala Dunia FIFA di Hotel Mulia Jakarta usai mendarat dengan pesawat khusus FIFA World Cup Trophy Tour di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Senin (6/1). Trofi Piala Dunia FIFA datang ke Jakarta dalam rangkaian FIFA World Cup Trophy Tour 2014 di mana Indonesia menjadi negara ke-55 dari 88 negara yang akan dikunjungi trofi Piala Dunia 2014. FOTO: HENDRA EKA/JAWA POS

JAKARTA - Trofi asli Piala Dunia tiba di Jakarta, Senin (6/1). Trofi yang dibuat pria asal Brazil itu Silvio Gazzaniga itu mendarat di Bandara Halim Perdanakusuma Jakarta, sekitar pukul 10.00 dengan menggunakan pesawat yang didesain secara khusus.

Trofi Piala Dunia ini akan berada di Indonesia selama tiga hari, yakni 6-8 Januari 2014. Rencananya, Trofi yang memiliki berat 6,175 kilogram itu akan dibawa ke Istana Negara, lalu ke Jakarta Convention Centre untuk diperlihatkan ke publik Indonesia.

Tapi sebelumnya, trofi Piala Dunia ini diperkenalkan ke jurnalis olahraga di Hotel Mulia Senayan Jakarta. Seolah ingin mendekatkan jurnalis ke Brazil, acara konferensi pers kedatangan Trofi Piala Dunia dibuka oleh hentakan drum samba.

Tak lama kemudian, empat penari yang juga berpakaian khas Brazil menari lincah tarian samba. Panggung konferensi pers itu pun penuh dengan nuansa Brazil.

JAKARTA - Trofi asli Piala Dunia tiba di Jakarta, Senin (6/1). Trofi yang dibuat pria asal Brazil itu Silvio Gazzaniga itu mendarat di Bandara Halim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close