Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

'Nyalain Lampu Hp Kalian, Biar Pemain Lihat'

Kamis, 01 Desember 2016 – 04:14 WIB
'Nyalain Lampu Hp Kalian, Biar Pemain Lihat' - JPNN.COM
Pemain Timnas Indonesia yang didaftarkan untuk Piala AFF 2016. MIFTAHUL HAYAT/Jawa Pos/jpnn.com

Baru lima menit, latihan selesai. Suporter itu langsung berusaha meringsek masuk, mencegat pemain di lorong ruang ganti. Hanya untuk bisa berfoto bersama.

Sontak, jumlah pengamanan yang tak sampai puluhan orang kewalahan. Meski akses pintu masuk ke stadion sudah ditutup, tapi ada akses pintu lain yang berhasil diterobos.

Puluhan suporter bisa masuk dan membuat petugas berbaju loreng kewalahan.

"Nyalain lampu hape kalian, biar pemain lihat. Kami di sini berikan dukungan ke mereka. Kenapa dilarang lihat dari awal, sekarang dihalangi cuma minta foto," celetuk salah satu suporter.

Jadilah insiden dorong-dorongan karena tak diizinkan masuk. Sementara mereka yang sudah di dalam mendapatkan kesempatan untuk berfoto bersama.

Siapa yang paling antusias dan dikejar? Zulham? Iya.. kemudian Rizky.., Stefano Lilipaly memilih bergegas dan diamankan petugas untuk masuk ruang ganti.

Bintangnya, lagi-lagi sama seperti di Bandara, Andik Vermansah. Dia cukup diidolakan karena paling antusias.

Meskipun keringat mengucur, nafas terdengar lelah, dan baju masih belum ganti, dia melayani semua permintaan berfoto.

Antusiasme masyarakat Bogor sampai Depok yang menyaksikan Timnas Piala AFF latihan perdana di Stadion Pakansari, Bogor, Selasa (29/11) petang bikin

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close