Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Nyaris Bubar, Nomor 1 Bukan Kebetulan

Selasa, 14 Oktober 2008 – 10:37 WIB
Nyaris Bubar, Nomor 1 Bukan Kebetulan - JPNN.COM
Pada dekade 1990-an, Groningen sempat tenggelam. Mereka dua kali terdegradasi. Ditambah lagi harus bermain di kandang yang sudah reyot, klub pun nyaris bubar. Tapi, sekarang semuanya berubah.

Mereka sudah punya Stadion Euroborg dengan kapasitas 22 ribu tempat duduk serta berencana menambahnya hingga 35 ribu tempat duduk. Kemudian, di tangan pelatih Ron Jans, mereka terus konsisten dalam beberapa musim. Tapi, tim yang pernah dibela Fandi Ahmad (sekarang pelatih Pelita Jaya) itu tetap bukanlah klub berdana banyak.

"Kami berada di peringkat pertama sekarang dan terus berusaha memperbaiki status kami. Dan, kita akan lihat nanti di akhir musim, apakah kami akan berada di puncak klasemen," papar Jans seperti dikutip Soccerways. "Tapi sejujurnya, kami tidak punya cukup uang untuk mengejar ambisi itu," lanjut pelatih berusia 50 tahun tersebut.

Jans boleh saja merendah. Namun, banyak pihak yang memprediksi Groningen akan kembali memburu hasil terbaiknya. Setelah selama ini prestasi terbaik mereka hanyalah peringkat ketiga pada 1990/1991, sudah dua dekade lalu. "Groningen sekali lagi akan membuktikan bahwa mereka adalah salah satu klub terbaik di Belanda. Peringkat pertama saat ini bukanlah kebetulan," ucap Jeroen Gruter, seorang komentator sepak bola di Belanda. (ham/aww)

GRONINGEN - Legenda sepak bola Belanda Ronald Koeman dan Erwin Koeman adalah pemain yang memulai karir di FC Groningen. Begitu pula winger lincah

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA