Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Omicron Mengganas, Pendatang Wajib Mematuhi Sejumlah Kebijakan

Kamis, 16 Desember 2021 – 19:32 WIB
Omicron Mengganas, Pendatang Wajib Mematuhi Sejumlah Kebijakan - JPNN.COM
Arsip - Orang-orang duduk di bar terbuka di Stockholm, Swedia, Juli 2021. (ANTARA/Stefan Jerrevang/TT News Agency via Reuters)

jpnn.com, SWEDIA - Kekhawatiran terhadap penyebaran varian baru COVID-19, Omicron meningkat di Swedia.

Negara tersebut kini mewajibkan pendatang mematuhi sejumlah kebijakan.

Antara lain, pendatang dari negara-negara Nordik harus memiliki kartu vaksin saat melintasi perbatasan negara itu.

Swedia juga secara bertahap memperketat pembatasan akibat peningkatan jumlah kasus COVID-19 dan kekhawatiran terhadap varian Omicron.

"Varian baru Omicron menyebabkan sulit diprediksi bagaimana hal-hal akan berkembang."

"Di Swedia, kami berada dalam posisi yang relatif lebih baik, tetapi di sini infeksi dan beban pada sistem perawatan kesehatan meningkat," ujar Menteri Kesehatan Lena Hallengren dalam konferensi pers pada Kamis (16/12).

Swedia mencatat lonjakan infeksi baru dalam beberapa hari terakhir dan menerapkan kembali sejumlah tindakan pembatasan.

Pihak berwenang mengatakan langkah lebih lanjut akan diperlukan jika infeksi terus meningkat.

Penyebaran varian baru COVID-19, Omicron mengganas, pendatang wajib mematuhi sejumlah kebijakan.

Sumber ANTARA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News