Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Omicron Terdeteksi di Indonesia, Menkes: Tetap Tenang, Waspada

Kamis, 16 Desember 2021 – 12:45 WIB
Omicron Terdeteksi di Indonesia, Menkes: Tetap Tenang, Waspada - JPNN.COM
Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin meminta masyarakat tetap tenang dan waspada menghadapi Covid-19 varian Omicron. Foto: Kenny Kurnia Putra/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin meminta masyarakat tetap tenang dan waspada menghadapi Covid-19 varian Omicron.

Dia mengingatkan semua pihak untuk meningkatkan kedisiplinan protokol kesehatan.

"Pesan saya dalam menghadapi Omicron ini tetap tenang, tetap waspada," tegas Budi Gunadi dalam jumpa pers yang dipantau di Jakarta, Kamis (16/12).

Lebih lanjut, Budi Gunadi juga meminta masyarakat meningkatkan surveillance.

"Jika ada yang kena kontak eratnya ya kita harus dites kalau kita mau jalan ke mana harus dites," kata Budi Gunadi.

Selain itu, adalah percepatan vaksinasi, terutama pada para orang tua.

"Terutama, lansia yang ke luar negeri," ucap Budi Gunadi.

Pemerintah, kata Budi, juga akan mempersiapkan segala kebutuhan penanganan Omicron.

Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin meminta masyarakat tetap tenang dan waspada menghadapi Covid-19 varian Omicron.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close