Oneng Daftar Cawagub Independen di Banten
Jumat, 10 Juni 2011 – 01:04 WIB
SERANG - Setelah lama isu berhembus, akhirya Rieke Diah Pitaloka atau yang biasa disebut Oneng memantapkan langkah mengikuti pesta demokrasi Pemilihan Gubenur (Pilgub) Banten. Politisi PDIP yang juga anggota DPR RI itu bakal maju lewat jalur independen. Oneng mendaftarkan diri jadi Calon Wakil Gubernur (Cagub) berpasangan dengan Babay Suchiwan yang jadi Calon Gubernur (Cagub). Rencana Oneng maju jadi Cawagub melalui jalur perseorangan diketahui INDOPOS (Group JPNN) dari daftar pengambilan formulir di KPUD Banten. Ketua Pokja Pencalonan, KPU Banten, Agus Supriatna mengatakan kalau pengambilan formulir perseorangan oleh pasangan Babay Suchiwan dan Rieke Diah Pitaloka dilakukan Minggu (5/6) lalu.
Bakal kandidat perseorangan Cagub dan Cawagub yang juga mengambil formulir selain pasangan Babay Suchiwan dan Rieke Diah Pitaloka adalah Siti Komalasari berpasangan dengan Ita Maryam; Elis Yunara berpasangan dengan Heru Sutopo. Sedangkan, bakal Cagub yang mengambil formulir adalah Nyimas Ratu Ayu Nila Mayangsari, Irjen Pol (Pur) Maman Sulaeman.
Selain itu ada juga Dwi Jatmiko, Siti Aisyah Soekarno, Januar Gumelar, Hasanudin dan Hasan Djuwaeni. ”Jumlah Cagub dan Cawagub Banten yang ambil formulir perseorang 13 orang,” terangnya juga. Tapi, sayangnya hingga kemarin belum ada satu pun Cagub dan Cawagub dari jalur independen itu yang mengembalikan formulir.
SERANG - Setelah lama isu berhembus, akhirya Rieke Diah Pitaloka atau yang biasa disebut Oneng memantapkan langkah mengikuti pesta demokrasi Pemilihan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Parpol
Golkar Bantah Isu Soal Putusan PTUN yang Batalkan SK Kemenkumham
Rabu, 20 November 2024 – 07:54 WIB - Bawaslu
LSM Gempur Papua Ajukan 3 Laporan ke Bawaslu
Rabu, 20 November 2024 – 07:43 WIB - Pilkada
Ahokers-Anak Abah Bersatu Menangkan Pramono-Rano Satu Putaran
Rabu, 20 November 2024 – 06:39 WIB - Pilkada
Tidak Ada Persiapan Khusus Luthfi-Yasin Jelang Debat Ketiga Pilgub Jateng
Rabu, 20 November 2024 – 05:45 WIB
BERITA TERPOPULER
- Sepak Bola
Peringkat Indonesia Klasemen Sementara Grup C setelah Bahrain vs Australia Imbang
Rabu, 20 November 2024 – 04:52 WIB - Sepak Bola
Marselino Ferdinan 2 Gol, Ada Pemain Timnas Indonesia Blak-blakan Memberi Sanjungan
Rabu, 20 November 2024 – 04:36 WIB - Humaniora
5 Berita Terpopuler: Honorer Non-Database BKN Harus Cermat, Ada Usulan Baru soal PPPK 2024, Bisa Bikin Senang
Rabu, 20 November 2024 – 06:13 WIB - Destinasi
Jadwal & Harga Tiket Bus AKAP dari Bali ke Pulau Jawa Rabu 20 November 2024
Rabu, 20 November 2024 – 05:36 WIB - Humaniora
Anggota DPRD DIY Menolak Istilah Nataru
Rabu, 20 November 2024 – 04:03 WIB