Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

OSO: Jangan Sembarangan Gunakan Hak Pilih

Rabu, 27 Desember 2017 – 05:01 WIB
OSO: Jangan Sembarangan Gunakan Hak Pilih - JPNN.COM
Oesman Sapta Odang. Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, TERNATE - Pilkada serentak pada 2018 akan digelar di 171 daerah. Ketua Umum Partai Hanura, Oesman Sapta Odang mengatakan, lewat pilkada itu masyarakat yang punya hak pilih bisa menentukan sendiri pemimpin di daerahnya masing-masing.

OSO berharap, masyarakat tidak sembarangan dalam menggunakan hak pilihnya.

“Lewat pilkada diharapkan masyarakat supaya memilih orang-orang terbaik. Karena itu, rakyat harus cerdas dalam menggunakan hak pilihnya. Pilihnya calon yang sekiranya mampu membangun dan mengembangkan daerah,” ujar OSO kepada wartawan di sela-sela kunjungannya ke Ternate, Maluku Utara, Selasa (26/27) malam

Hanura sendiri, lanjutnya, sejauh ini mencoba mengusung bakal calon kepala daerah yang terbaik.

“Hanura tidak sembarangan, akan senantiasa mencari orang yang InsyaAllah bermartabat,” kata OSO, Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) dan yang juga Wakil Ketua MPR itu.

Kedataangan OSO di Ternate disambut ratusan kader Hanura. Sejak tiba di bandara Sultan Babullah, ratusan kader menggelar acara penyambutan.

Suasana bandara Selasa malam pun tampak meriah. Iring-iringan mobil berderet panjang mengiringi OSO meninggalkan bandara, membelah keramaian Kota Ternate. (jpnn)

 

Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang berharap masyarakat cerdas menggunakan hak pilihnya saat Pilkada serentak 2018.

Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News