Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pagaralam Diguyur Hujan Deras, Rumah Warga Diterjang Longsor

Sabtu, 25 November 2017 – 03:10 WIB
Pagaralam Diguyur Hujan Deras, Rumah Warga Diterjang Longsor - JPNN.COM
Longsor menimpa rumah warga. Foto: JPG/Pojokpitu

jpnn.com, PAGAR ALAM - Rumah milik Daryono, 56, warga RT 09, RW 03, Kelurahan Dempo Makmur, Pagaralam, Sumatera Selatan, diterjang longsor setelah daerah itu diguyur hujan deras.

Longsor sepanjang 10 meter dengan ketinggian 8 meter.

Jika tidak dipasang penahan tanah, longsor susulan akan terjadi dan menimpa rumah di bawah.

Sedikitnya 40 satgas BPBD dan 20 personel Pemadam Kebakaran (PBK) memasang dinding penahan tanah terbuat dari bambu. Tujuannya agar longsor tak meluas dan menimpa rumah warga yang berada di bawah.

Kepala BPBD Pagaralam, Herawadi, melalui Kasi Logistik BPBD Pagaralam, Landri Tarmadi mengatakan, longsor terjadi, Kamis (23/11) dinihari.

"Kawasan ini padat perumahan. Belum lagi, bangunan rumah yang bersusun seperti tangga lantaran bangunan rumah di tebing. Jika longsor di atas seperti sekarang ini, maka rumah di bawah akan tertimbun longsor," ujar Landri.

Penanggulangan sementara dilakukan dengan cara menahan tanah menggunakan peralatan seadanya, yakni bambu.

‘’Akan banyak rumah yang tertimbun longsor jika tidak ditanggulangi cepat. Untuk itulah, kita memberikan bantuan agar hal yang tidak diinginkan tidak terjadi," ungkap dia.

Rumah milik Daryono, 56, warga RT 09, RW 03, Kelurahan Dempo Makmur, Pagaralam, Sumatera Selatan, diterjang longsor setelah daerah itu diguyur hujan deras.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close