Pagi Membaik, Siang Ada Enam Sumbatan di Panggul
Rabu, 06 Januari 2010 – 02:49 WIB
Dia mengatakan, sebelum meninggal, kerapkali Gus Dur membaca video book tentang berbagai hal. Menurut Jusuf, video book itu diberikan oleh teman-teman Gus Dur dari berbagai negara. "Ya, diberi orang-orang Barat itu. Isinya macam-macam, tentang pemikiran," ujar bapak lima anak itu. Pada saat-saat terakhir itu, dia juga melihat Gus Dur mendapat sebuah video book dari salah seorang koleganya dari Universitas Canberra, Australia.
Kerapkali, kata Jusuf, saat Gus Dur menjalani perawatan di RSCM dan kondisinya melemah, dia memilih membaca dengan video book. "Ini bukan yang pertama. Sebelumnya, beliau juga sering," ungkapnya.
Sementara itu, dr Umar Wahid, adik Gus Dur yang juga merawat kesehatannya sehari-hari mengatakan, sejak 1990, Gus Dur telah berobat di RSCM. Selama itu, kata Umar, pihak keluarga mempercayakan pengobatan Gus Dur ke rumah sakit milik pemerintah itu. Karena itu, pihaknya kembali membantah ihwal beredarnya SMS yang berisi isu pembunuhan Gus Dur di RSCM.