Pak Anam Cs Kantongi Video Kunci Tragedi Kanjuruhan, Jangan Ada yang Mengelak Lagi
jpnn.com, JAKARTA - Komnas HAM mengeklaim mengantongi video kunci tragedi Kanjuruhan yang terjadi pada 1 Oktober 2022.
Menurut Komisioner Komnas HAM Choirul Anam, keberadaan video untuk menguak fakta agar terang benderang.
"Video kunci yang kami dapatkan makin memiliki titik terang," kata Anam di Jakarta, Senin.
Dia mengatakan video yang diperoleh dari hasil pemantauan dan penyelidikan tersebut telah dibandingkan dengan rekaman CCTV atau kamera pengintai yang juga didapat di pintu yang sama.
"Kami makin menyakini bahwa persoalan utamanya dalam tragedi Kanjuruhan adalah gas air mata," ucap dia.
Rekaman video kunci yang diperoleh tim Komnas HAM telah disandingkan secara detail dengan rekaman CCTV di Stadion Kanjuruhan termasuk mencocokkan keterangan waktu hingga bukti yang sangat kuat di pintu 13 stadion.
Atas dasar itu, Komnas HAM makin yakin dengan sejumlah bukti yang diperoleh seusai menyandingkan video kunci dengan rekaman CCTV di pintu 13 stadion.
"Dengan CCTV pintu 13 itu makin menambah tebal keyakinan kami bahwa persoalan utamanya gas air mata yang membuat banyaknya korban jiwa," jelasnya.