Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pak JK Menjemput Presiden, Payung Biru Itu Trending Topic

Sabtu, 03 Desember 2016 – 07:01 WIB
Pak JK Menjemput Presiden, Payung Biru Itu Trending Topic - JPNN.COM
Presiden Jokowi dan Wapres JK ikut Salat Jumat di kawasan Monas berbaur dengan jutaan ummat yang menggelar aksi demo 2 Desember. Foto: Natalia Laurens/jpnn.com

Kali ini properti yang menarik perhatian netizen adalah payung. Ya, payung biru yang dibawa Jokowi untuk melindungi diri dari air hujan.

Payung biru Jokowi itu langsung menjadi salah satu trending topic di Twitter.

Bahkan, ada yang langsung membuat meme. Foto rombongan Jokowi berpayung biru disandingkan dengan foto payung biru yang diunduh dari Google. Foto payung itu diberi tulisan ”Open PO (Preorder) Payung Jokowi”.

Bukan itu saja, ikon payung tersebut makin ramai dibicarakan setelah putra bungsu Jokowi, Kaesang Pangarep, ikut berkomentar.

Dia mem-posting foto payung biru yang terbuka dengan latar belakang lorong samping Istana Merdeka.

Kemudian menuliskan caption nan kocak, ”Bagi yang penasaran sama model payung yang dipakai sama pak @jokowi. Yang penasaran sama merknya, nanti saya post di postingan berikutnya tapi setelah kalian beli @markobar1996 nya si mas @chilipari.”

Seakan becermin dari aksi sebelumnya, banyak sekali yang akhirnya dipersiapkan panitia agar membuat jamaah aksi lebih nyaman.

Misalnya, panitia menyiapkan banyak colokan sebagai tempat bagi peserta yang ingin mengisi baterai ponsel atau gadget.

KISAH menarik aksi superdamai di kawasan Monas, Jakarta Pusat, kemarin (2/12) juga datang dari Istana Presiden. Meski jarak istana–Monas hanya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close