Paloh Galang Dukungan di Papua
Jumat, 25 September 2009 – 10:11 WIB
Jika dirinya terpilih menjadi Ketum Golkar, ia akan lebih melihat Papua dengan otonomi khususnya secara penuh dan tidak setengah-setengah seperti yang di rasakan selama ini. Caranya dengan memberikan perintah kepada para legislatif dari partai Golkar di daerah khususnya di Papua untuk mendukung 100 persen otonomi khusus untuk Papua dan membereskan segala aral rintangan yang ada dalam pembangunan di Papua melalui Otsus.
Ia yakin dengan adanya pembangunan Otsus secara konsekuen akan menjadikan provinsi yang mempunyai sumber daya alam yang melimpah ini dapat mengejar ketertinggalan dari pembangunan di wilayah lain.