Pameran Fotografi Imigran di Bundaberg Queensland
Dia mengatakan awalnya dia mendapati dirinya dalam masa transisi ke kehidupannya yang baru cukup sulit dan terkadang merasa terisolir.
"Saya hendak menjalani fase kehidupan yang baru, saya ibu muda,” kata Gurung.
"Saya benar-benar tidak punya tempat untuk dituju.”
"Saya tidak punya keluarga dan teman disini. Satu-satunya keluarga saya hanya suami saya dan dia bekerja dari pagi hingga sore.”
Gurung mengatakan situasi mulai berubah begitu dia mulai lebih membaur dengan masyarakat dan mulai bekerja.
"Hal terbaik berada disini [di Bundaberg] adalah ada banyak sekali dukungan yang tersedia disini,” katanya.
"Tinggal di Bundaberg merupakan sebuah berkah. Saya memiliki teman yang sangat baik dan saya memiliki kesempatan.”
Gurung mengatakan penting untuk menjelajahi imigrasi di Australia melalui pameran semacam ‘Foreign Land’.