Pangdam Cenderawasih: Keamanan Papua Bukan Hanya Domain TNI dan Polri
jpnn.com, JAYAPURA - Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) XVII/Cenderawasih Mayor Jenderal (Mayjen) TNI Ignatius Yogo menyatakan bahwa keamanan Papua bukan hanya menjadi domain TNI dan Polri saja.
Namun, lanjut Mayjen Ignatius, keamanan juga menjadi tanggung jawab seluruh masyarakat dan para pemangku kepentingan yang ada di tanah Papua.
Oleh karena itu, Mayjen Ignatius Yogo mengajak masyarakat bersama-sama dengan institusi keamanan membangun tanah Papua dengan hati.
"Dengan semangat membangun maka Papua akan maju dan sejahtera ke depannya," kata Mayjen Ignatius di Jayapura, Kamis (6/5).
Jenderal bintang dua TNI itu mengajak masyarakat Papua untuk membangun situasi keamanan yang kondusif di Bumi Cenderawasih.
Menurut Mayjen Ignatius Yogo, apabila kondisi aman maka masyarakat dapat membangun tanahnya sendiri.
Terlebih lagi, kata dia, Papua sebentar lagi akan menggelar Pekan Olahraga Nasional (PON).
"Apalagi dalam waktu dekat akan menghadapi PON pada Oktober 2021 di Provinsi Papua," katanya.