Parade Gol di Pertandingan Pertarungan Brazil Vs Portugal
6 Brazil v Portugal 2Jumat, 21 November 2008 – 12:55 WIB

Setelah 12 bulan, paceklik gol Brazil berakhir. Tidak tanggung-tanggung, enam gol mereka gelontorkan ke gawang Portugal kemarin. Luis Fabiano menjadi bintang dengan mencetak tiga gol, masing-masing pada menit kedelapan, ke-25, dan ke-58. Tiga gol lainnya dicetak oleh Douglas Maicon (56'), Elano (65'), dan Adriano (90').
Portugal yang tampil dengan kekuatan penuh hanya bisa mencetak dua gol. Pertandingan baru berjalan empat menit, Danny membawa tim tamu unggul. Sedangkan gol kedua Portugal dicetak Simao Sabrosa pada menit ke-62.