Park Ji-sung Pastikan Tampil di Surabaya
Rabu, 11 Juli 2012 – 15:49 WIB
INDONESIA termasuk beruntung karena menjadi persinggahan sejumlah klub Eropa pertengahan tahun ini. Setelah Inter Milan akhir Mei lalu, empat klub Eropa lainnya siap menjalani pramusim mereka di Tanah Air. Selain duo Premier League, Everton dan Queens Park Rangers (QPR), juga raksasa Turki Galatasaray, serta Valencia (Spanyol). Di antara mereka, QPR menjadi satu-satunya tim yang tampil di Surabaya. Klub milik bos AirAsia Tony Fernandes itu akan menjajal Persebaya Surabaya IPL di Gelora Bung Tomo (23/6). QPR dikabarkan akan membawa skuad terbaik, termasuk bintang baru asal Korea Selatan (Korsel) Park Ji-sung.
Park baru saja didatangkan dari Manchester United. Lewat sebuah video yang ditampilkan di akun Facebook dan Twitter AirAsia, Park tidak sabar tampil di Surabaya. "Park adalah seorang pemain dengan karakter pemenang dan saya mempertimbangkannya sebagai kapten baru kami," kata pelatih QPR Mark Hughes kepada Evening Standard.
Park merupakan pemain Asia paling sukses di Eropa, khususnya saat membela United. Tujuh tahun di Old Trafford, pemain 31 tahun itu mengoleksi sembilan trofi dengan rincian empat titel Premier League, tiga gelar Piala Liga, serta masing-masing sekali Champions League dan Piala Dunia Antarklub.
INDONESIA termasuk beruntung karena menjadi persinggahan sejumlah klub Eropa pertengahan tahun ini. Setelah Inter Milan akhir Mei lalu, empat klub
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Kampanye Cagub Jakarta Pramono Anung
-
Pramono Anung Janji Buat Program Tarif Transportasi Maksimal Rp 30 Ribu
-
Sidang Kasus Guru Supriyani: Korban dan Saksi Berbeda Keterangan
-
Menteri Fadli Zon Berupaya Memulangkan Benda Budaya Asli Indonesia dari Luar Negeri
-
Pramono Anung Berjanji Buatkan Jalur Sepeda di Bandara Soetta
BERITA LAINNYA
- Moto GP
Practice MotoGP Malaysia: Martin Jatuh, Marquez Nyaris Masuk Neraka
Jumat, 01 November 2024 – 15:26 WIB - Moto GP
Live Streaming Practice MotoGP Malaysia, Ini Sangat Penting
Jumat, 01 November 2024 – 13:38 WIB - Moto GP
MotoGP Malaysia 2024: Siasat Pecco Bagnaia Menunda Jorge Martin Juara Dunia
Jumat, 01 November 2024 – 12:58 WIB - Sepak Bola
Persib vs Semen Padang: Begini Cara Eduardo Almeida Membakar Semangat Pemainnya
Jumat, 01 November 2024 – 12:45 WIB
BERITA TERPOPULER
- Humaniora
Honorer K2 & Non-ASN Database BKN 100 Persen Lolos Administrasi PPPK 2024
Jumat, 01 November 2024 – 17:54 WIB - Moto GP
Practice MotoGP Malaysia: Martin Jatuh, Marquez Nyaris Masuk Neraka
Jumat, 01 November 2024 – 15:26 WIB - Pilkada
Prabowo Janji Tak Intervensi Pilkada, Ronny: Kader PDIP Jangan Ragu Sikat Aparat Nakal
Jumat, 01 November 2024 – 15:45 WIB - Jatim Terkini
Lagi, Pengemudi Mobil Diduga Mabuk Kecelakaan di Depan Taman Apasari Surabaya
Jumat, 01 November 2024 – 14:04 WIB - Gadget
Pemerintah Larang iPhone 16 Dijual di Indonesia, Digimap Merespons Begini
Jumat, 01 November 2024 – 17:15 WIB