Parlemen Berperan Penting Ciptakan Stabilitas Kawasan
Senin, 30 Juli 2012 – 16:16 WIB
NEW DELHI - ASEAN mengajak India untuk mengintensifkan kerjasama dalam upaya menciptakan stabilitas kawasan, terutama dalam hal perdamaian dan peperangan melawan terorisme. Presiden ASEAN Inter-Parliamentary Assembly (AIPA), Marzuki Alie, menyatakan bahwa India sebagai negara besar di Asia Selatan memiliki posisi strategis dalam mewujudkan stablitas kawasan. Hal itu disampaikan Marzuki saat bertemu dengan Meira Kumar, Ketua Lok Sabha (sejenis DPR di Indonesia) di gedung parlemen India. Senin (30/7). Ikut mendampingi Marzuki dalam kesempatan itu antara lain pimpinan Badan Kerjasama Antar-Parlemen (BKSAP) DPR RI Surahman Hidayat dan Sidharto Danusubroto, serta perwakilan parlemen dari sejumlah negara ASEAN di antaranya Seng Han Thong dari Singapura, Winai Sompong dari Thailand dan Ngo Duc dari Vietnam.
Menurut Marzuki, ASEAN dan India telah mencapai kemajuan penting dalam membangun kerjasama antar-kawasan. Marzuki pun mengapresiasi partisipasi India dalam serangkaian pertemuan konsultatif dengan ASEAN, termasuk dalam ASEAN Regional Forum (ARF), maupun dalam pembuatan road map kerjasama jangka panjang ASEAN-India untuk menciptakan perdamaian dan kesejahteraan bersama.
"Kita telah berbuat banyak hak, termaduk menandatangani deklarasi bersama untuk kerjasama memerangi terorisme. Masih banyak lagi yang bisa kita lakukan," ucap Marzuki.
NEW DELHI - ASEAN mengajak India untuk mengintensifkan kerjasama dalam upaya menciptakan stabilitas kawasan, terutama dalam hal perdamaian dan peperangan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Amerika
Terima Kekalahan, Kamala Harris Berharap Amerika Tak Menuju Era Kegelapan
Kamis, 07 November 2024 – 15:23 WIB - Amerika
Donald Trump jadi Presiden AS Alamat Bahaya Buat Pertumbuhan Ekonomi Indonesia
Kamis, 07 November 2024 – 13:33 WIB - Timur Tengah
Donald Trump Menang, Israel Bakal Makin Brutal di Timur Tengah
Rabu, 06 November 2024 – 18:44 WIB - Amerika
Dipastikan Menang Pilpres, Donald Trump Berjanji Akan Menyembuhkan Amerika
Rabu, 06 November 2024 – 17:01 WIB
BERITA TERPOPULER
- Dahlan Iskan
Taksi Kemudi
Jumat, 08 November 2024 – 06:01 WIB - Gosip
3 Berita Artis Terheboh: Paula Curhat Kangen Anak, Rencana Ammar Zoni Setelah Bebas
Jumat, 08 November 2024 – 04:56 WIB - Seleb
Minta Laura Meizani Muncul ke Publik, Vadel Badjideh: Sampai Kapan pun Saya Tidak Percaya
Jumat, 08 November 2024 – 03:50 WIB - Destinasi
Jadwal & Harga Tiket Bus AKAP dari Bali ke Pulau Jawa Jumat 8 November 2024
Jumat, 08 November 2024 – 05:33 WIB - Humaniora
5 Berita Terpopuler: Ketum Honorer Minta Kebijakan 11.631 Pelamar PPPK yang Tertinggal, MenPAN-RB Beri Penegasan
Jumat, 08 November 2024 – 05:55 WIB