'Partai Hambalang' Dideklarasikan di KPK
Senin, 21 Januari 2013 – 21:33 WIB

Mereka bahkan berbuat seolah-olah mendaulat Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum dan mantan Direktur Utama PT Adhie Karya, Bambang Triwibowo, sebagai pasangan calon presiden dan wakilnya yang diklaim dapat memenangkan Pemilihan Umum 2014.
Menurut juru bicara Masyarakat Bersama Antikorupsi, Ahmad L, selaku deklarator Partai Hambalang, masing-masing figur dinilai cocok diusung menjadi pasangan capres dan cawapres dari Partai Hambalang karena menurutnya kompak melakukan kejahatan luar biasa dengan merampok uang negara melalui perusahaan-perusahaan Badan Usaha Milik Negera (BUMN).